Wisata yang masih asri
wisata kura-kura belawa yang masih asri
Di wisata kura-kura belawa masih menjaga kelestarian lingkungan nya disana masih terdapat pohon-pohon yang besar dan rindang, disana juga masih terdengar suara-suara burung yang berkicauan.
Hal ini yang membuat wisata kura-kura belawa paling cocok di kunjungi untuk sekedar melepaskan penat dari rutinitas udara yang masih segar rindangnya pohon yang membuat kita betah berlama-lama disana
Bukan hanya untuk melepaskan penat dari segala rutinitas di wisata kura-kura belawa juga para wisatawan bisa sekaligus belajar perkembanga biakan kura-kura belawa mulai dari bertelur, pengeraman, penetasan, penangkaran hingga di tempatkan di kolam dewasa.
Para wisatawan juga di perbolehkan mengasih makan kura-kura tersebut selain itu wisatawan bisa mengambil gambar atau berfoto bersama kura-kura yang sudah jinak dengan di dampingi pawang nya .
Si pawang akan mengangkat kura-kura dari kolam jika ada wisatawan yang ingin mengambil gambar atau berfoto tetapi harus dengan penjagaan pawang walapun sudah jinak kura-kura tersebut terkadang bisa sewaktu-waktu berubah menjadi agresif, wisatawan harus tetap berhati-hati saat mengambil gambar dengan kura-kura tersebut.
0 komentar :
Posting Komentar